Beranda Kesehatan 5 Kebiasaan Merusak Mata yang Terus Anda Ulangi Setiap Hari

5 Kebiasaan Merusak Mata yang Terus Anda Ulangi Setiap Hari

Tahukah anda bahwa ada beberapa kebiasaan sehari – hari yang rutin anda lakukan, namun sebenarnya sangat membahayakan dan bisa merusak mata?. Mata adalah jendela dunia, semua keindahan visual yang kita rasakan bersumber dari mata. Jangan biarkan mata menjadi rusak karena kebiasaan spele yang sering anda lakukan setiap hari. Jika anda ingin menjaga mata dan penglihatan tetap sehat, maka hindarilah (paling tidak kurangi) kebiasaan – kebiasaan berikut ini:

Nama - nama bagian mata manusia

Nama – nama bagian mata manusia

1. Membaca buku saat mengendarai/naik mobil

Menempuh perjalanan yang panjang memang bisa sangat membosankan. Daripada membaca buku, cobalah untuk mencari aktifitas atau hiburan lain untuk melawan kejenuhan. Membaca saat berkendara dapat menyebabkan mata terlalu lelah karena dipaksa untuk terus fokus dalam gerakan mobil. Bahkan membaca saat mengendarai sepeda onthel juga kurang baik untuk kesehatan mata.

Tangan yang memegang buku juga akan ikut bergoyang – goyang saat membaca di dalam kendaraan, sehingga hal ini akan memicu dua kali lipat mata lebih lelah dibanding membaca pada posisi biasa. Gejala yang dirasakan adalah kepala pusing dan mata berkunang – kunang.

2. Kurang tidur

kurang tidur diketahui dapat menyebabkan mata bengkak dan muncul lingkaran mata gelap (mata panda). Kurang tidur tidur tidak hanya merusak mata saja, namun juga berdampak pada kesehatan tubuh lainnya sperti jantung, miningitis, kanker otak dan beberapa penyakit mematikan lainnya. Pada saat tidur, mata akan istirahat dan melakukan regenerasi. Memiliki waktu tidur yang sedikit dapat menyebabkan mata kering dan keretrakan pembuluh kapiler di mata.

3. Menonton film di laptop atau tablet

Meskipun nonton film atau membaca ebook di laptop lebih menyenangkan, praktis dan fleksibel. Kebiasaan ini sebenarnya sangat berbahaya dan bisa merusak mata anda. Menatap layar dengan jarak 30 cm ke bawah  dapat menyebabkan pusing dan rabun mata dalam waktu yang relatif singkat tergantung dari kemampuan lensa mata anda.

Jika karena suatu alasan (misal tuntutan pekerjaan) anda harus menatap layar monitor selama berjam – jam, maka imbangilah agar mata tidak rusak dengan menatap objek yang jauh setiap beberapa menit sekali.

4. Terkena paparan sinar matahari tanpa menggunakan kacamata

Selain berbahaya bagi kulit anda, radiasi UV juga sangat berbahaya karena dapat merusak mata dan menyebabkan penyakit lainnya. Saat matahari bersinar terang pada siang hari, selalu pakailah kacamata hitam saat anda bepergian keluar.

5. Kurang berkedip saat berada di depan layar komputer

Berkedip terlalu sedikit saat berada di depan layar monitor komputer dapat menyebabkan iritasi seperti kesemutan dan gatal – gatal pada mata. Jika anda merasakan gejala – gejala tersebut saat berhadapan dengan layar komputer, maka pakailah obat tetes mata untuk melindungi dan melembabkan kembali mata.