Beranda Sosial Lima Alasan Psikologi Kenapa Pria Baik Sulit Dapat Pacar

Lima Alasan Psikologi Kenapa Pria Baik Sulit Dapat Pacar

“Kamu memang pria yang sangat baik dan perhatian, tapi aku mau kita hanya menjadi teman saja, tidak lebih” – Sudah berapa kali kamu mendengar jawaban semacam ini ketika sedang mengutarakan isi hati kepada seorang wanita yang kamu sukai?. Awalnya memang terlihat cukup meyakinkan, tetapi suasana berubah saat kamu mencoba untuk mengungkapkan perasaan yang sebenarnya. Ditinjau dari segi psikologi, alasannya adalah kamu terlalu gentleman namun tidak pernah bisa memberikan daya tarik atau suatu pendekatan yang wajar. Berikut lima alasan psikologi, kenapa pria baik tidak selalu mendapatkan wanita idamannya:

 Kenapa Pria Baik Sulit Dapat Pacar

Cewek jutek menolak pemberian bunga dari seorang pria

1. Sikap baik yang dikaitkan sebagai bentuk kebohongan (munafik) oleh wanita 
Setiap kali seorang pria bersikap terlalu baik (berlebihan), hal itu sering dikaitkan dengan beberapa motif atau maksud tersembunyi oleh wanita. Wanita dapat dengan mudah mencium sesuatu yang mencurigakan dalam benak anda, setiap kali kamu bertindak terlalu baik dan bersemangat untuk memperoleh perhatian mereka.

2. Kabaikan yang sudah dianggap biasa
Ekspektasi terlihat jelas dari perilaku kamu. Perilaku seperti memberikan hadiah terlalu sering agar dianggap baik (hingga menjadi sebuah kebiasaan) kepada seorang wanita untuk mendapatkan hatinya tidak akan ada gunanya bagi kamu. Sok baik atau membantu berlebihan tidak akan menciptakan daya tarik apapun di mata wanita.

3. Kamu tidak membuatnya terobsesi
Bersikap terlalu baik berarti menjadi tipe orang yang mudah untuk ditebak dan hal ini tidak akan menciptakan kesan apapun bagi wanita. Jika kamu tidak dapat membuat wanita pujaanmu itu selalu berfikir tentang dirimu saat kamu tidak bersamanya, berarti kamu memang tidak bisa membuatnya jatuh hati. Dia sudah tahu setiap aspek kepribadian kamu, sehingga tidak ada yang menarik baginya. Pria baik tidak memiliki kharisma tersembunyi dari kepribadian mereka.

4. Adanya ketidakpastian
Setiap kali kita yakin akan sesuatu, berarti kita sudah menaruh perhatian penuh pada hal tersebut. Mungkin secara kebetulan kamu pernah mengutarakan bahwa kamu tidak akan meninggalkannya dalam situasi apapun. Secara tidak langsung, hal ini juga telah memberinya sinyal halus bahwa kamu membutuhkan dirinya lebih dari dia membutuhkan kamu.

5. Tidak ada upaya dari posisi wanita
Kita seringkali tidak menghargai apapun yang didapatkan dengan mudah. Jika kamu sudah bertindak terlalu baik namun tidak ada feedback yang membuat kamu terkesan, maka sangat mudah baginya untuk menolak permintaan kamu. Jika tidak ada kepastian dari keduanya, maka semua itu hanya sebatas upaya sisi tunggal dan tidak ada hasil sesuai yang diharapkan.