Beranda Sains Merinding Saat Dengarkan Lagu, Berarti Kamu Punya Jenis Otak Unik

Merinding Saat Dengarkan Lagu, Berarti Kamu Punya Jenis Otak Unik

Seorang wanita mendengarkan musik
Seorang wanita mendengarkan musik

Pernah merasakan bulu kuduk sampai merinding saat mendengarkan lagu tertentu?, Berarti kamu adalah tipe orang yang istimewa. Seorang mahasiswa pascasarjana dari University of Southern California bernama Matthew Sachs meneliti efek musik pada otak manusia.

Sebanyak 20 siswa ambil bagian dalam studinya. Sepuluh dari siswa ini melaporkan merasa merinding saat mendengarkan lagu favorit mereka, sedangkan sepuluh lainnya tidak melaporkan perasaan seperti itu sama sekali.

Secara khusus, setiap siswa diminta untuk mendengarkan lagu pilihannya sendiri. Para peneliti kemudian melakukan pemindaian otak dan menemukan bahwa mereka yang memiliki reaksi merinding saat mendengarkan memiliki struktur neurologis yang unik.

Frisson, sebagaimana komunitas ilmiah menyebutnya, adalah istilah yang digunakan untuk menyebut efek merinding saat mendengarkan musik. Penelitian Sachs menemukan bahwa siswa yang memiliki mengalami hal itu memiliki jumlah koneksi saraf yang lebih besar di antara korteks pendengaran, pusat pemrosesan emosional, dan korteks prefrontal, yang bertanggung jawab dalam meng-interpretasi-kan makna lagu.

Koneksi ini menyiratkan pemrosesan saraf yang lebih efisien antara dua wilayah. Lebih lanjut, penelitian ini menyimpulkan bahwa orang-orang yang merinding saat mendengarkan musik umumnya mengalami emosi yang lebih intens daripada mereka yang tidak.

Meskipun demikian, Sachs dan rekannya mengakui bahwa satu-satunya keterbatasan penelitian mereka adalah jumlah kecil populasi yang digunakan serta sulitnya fenomena tersebut untuk diamati. Oleh karena itu, mereka akan melakukan penelitian lanjutan yang melibatkan pemeriksaan pola aktivitas saraf orang yang merinding ketika mereka mendengarkan musik.