Beranda Pengetahuan Penjelasan Warna Dapat Mempengaruhi Emosi dan Pikiran Seseorang

Penjelasan Warna Dapat Mempengaruhi Emosi dan Pikiran Seseorang

Studi pengaruh warna
Payung warna-warni

Pengaruh Warna pada Emosi dan Pikiran Seseorang Nirmana adalah salah satu bidang ilmu tatarupa yang mempelajari masalah pengorganisasian atau penyusunan elemen-elemen visual seperti titik, garis, warna, ruang dan tekstur menjadi satu kesatuan yang harmonis.

Sekarang bagaimana jika warna-warna tersebut di terapkan dalam kehidupan manusia?. Warna-warna dalam kehidupan manusia tidak bisa diremehkan keberadaannya. Setiap warna ternyata memberikan reaksi sugestif berbeda pada pikiran seseorang.

Ada warna yang bisa memicu rasa marah, agresif, rileks, dan sebagainya. Bahkan, ada pula warna yang dapat dijadikan sarana untuk membantu keberhasilan program diet penurunan berat badan.

Mengenali manfaat warna dapat berpengaruh positif pada kehidupan secara keseluruhan. Anda bisa berkreasi warna pada tiap tembok ruangan rumah untuk mendapatkan mood yang berbeda. Dikutip dari Times of India, berikut ini berbagai warna dan pengaruhnya pada mood dan pikiran yang bermanfaat untuk diketahui:

Biru. Jika Anda ingin menguruskan berat badan, pilih warna ini untuk ruangan. Studi yang dilakukan Kenneth Fehrman menemukan, warna biru efektif dalam menekan nafsu makan.

Merah muda (pink). Warna ini dapat memberikan reaksi dalam meredam kemarahan dan kecemasan. Studi yang dilakukan American Institute for Biosocial and Medical Research mengatakan bahwa warna merah muda tidak cukup kuat dalam memacu otot-otot jantung untuk bereaksi seperti saat orang marah. Warna ini membuat pikiran lebih tenang dan tidak menimbulkan sikap agresif.

Merah. Menurut studi dari Universitas Rochester di New York, warna merah dikaitkan dengan sugesti untuk lebih romantis, gairah seksual, dan kekuasaan. Pada pengamatan terhadap 100 pria yang melihat gambar wanita, kebanyakan mereka suka dengan gambar wanita yang berpakaian merah.

Kuning. Warna ini dapat meningkatkan konsentrasi karena mempengaruhi otak dan sistem saraf lebih aktif. Warna kuning juga mampu merangsang pelepasan hormon serotonin di otak yang memicu rasa bahagia. Jadi kuning sangat cocok dipakai untuk membangkitkan semangat.

Hijau. Jika ingin suasana yang menenangkan, pilihlah warna hijau untuk desain ruangan Anda. Kalau diterapkan untuk ruang kantor, warna ini bisa membuat penghuninya lebih rileks dalam bekerja dan sehat secara mental. Hijau adalah warna kedamaian.

Putih atau hitam. Menurut studi dari Badan Antariksa AS, NASA, warna putih kurang baik dipakai untuk ruangan. Warna kontrasnya cukup mengganggu mata. Tapi, warna ini sangat cocok dipakai dalam berpakaian seperti pada dokter atau perawat.

Pasalnya, warna putih menimbulkan kesan altruistik atau sikap rela berkorban bagi kesejahteraan orang lain tanpa memperhatikan diri sendiri. Sementara untuk warna hitam, bisa memberikan sugesti untuk bertindak lebih agresif.