Beranda Pengetahuan Sebelum Daftar, Pelajari Dulu Apa Itu Asuransi

Sebelum Daftar, Pelajari Dulu Apa Itu Asuransi

Pengertian Asuransi
Ilustrasi Asuransi Rumah

Saat ini banyak yang mulai melirik penggunaan asuransi. Bahkan tak jarang yang menganggap mengikuti asuransi sebagai suatu hal yang wajib dilakukan. Namun, tak sedikit juga yang bahkan tidak mengetahui pengertian asuransi.

Bagi yang ingin mendaftar asuransi namun masih awam terhadap dunia asuransi baiknya mempelajari dulu seputar asuransi di sini. Ada pengertian dan fakta asuransi yang akan dibahas lebih lengkap di bawah ini.

Apa Itu Asuransi?

Pertama hal yang harus dipahami sebelum bergabung dengan asuransi adalah mengerti lebih dahulu tentang apa itu asuransi. Sebenarnya asuransi berasal dari kata Insurance yang merupakan kata dalam bahasa Inggris. Artinya sendiri adalah jaminan atau juga dapat dikatakan sebagai perlindungan.

Kehadiran asuransi ini sebagai mekanisme perlindungan pada pihak yang mendaftar dalam asuransi. Perlindungan akan apa? Maksud dari perlindungan di sini adalah perlindungan dari resiko yang mungkin menimpa pihak yang mendaftar asuransi. Bentuknya dapat berbeda-beda tergantung dari asuransi yang diikuti.

Hanya saja melakukan perlindungan bukan serta merta membuat risiko yang akan menimpa pihak mendaftar asuransi menjadi tidak terjadi ya. Namun, lebih menuju ke meminimalisir dampak kerugian yang hadir akibat terjadinya resiko tersebut.

Komponen Dalam Asuransi

Perlu diketahui jika ada beberapa komponen yang hadir di dalam asuransi. Kehadiran komponen-komponen ini penting. pasalnya ia merupakan pedoman utama yang hadir di dalam dunia asuransi. Sebenarnya ada komponen apa saja? Berikut adalah beberapa di antaranya.

  • Komponen pertama adalah premi. Dimana maksud premi asuransi sendiri dapat diartikan sebagai kewajiban pembayaran yang harus dilakukan pihak yang mendaftar asuransi. Pengguna asuransi yang ingin mendapatkan manfaat dari asuransi harus membayar premi sesuai dengan yang diwajibkan.
  • Polis Asuransi menjadi komponen berikutnya yang harus dipahami. Jadi polis merupakan ganti yang berasal dari premi yang sebelumnya telah dibayarkan. Pengguna yang membayar premi wajib untuk memiliki polis asuransi. Sebenarnya polis asuransi sendiri berbentuk surat kontrak atau dapat disebut juga surat perjanjian antara kedua belah pihak.
  • Istilah klaim asuransi mungkin telah banyak kita dengar sebelumnya. Namun sebenarnya apa itu klaim asuransi? Jadi yang dimaksud klaim asuransi adalah permintaan ganti rugi atas kerugian dari suatu hal yang telah dialami. Maksud hal yang telah dialami di sini harus sesuai dengan yang ada di dalam polis.

Cara Klaim Asuransi

Tadi sudah banyak dibicarakan seputar pengertian asuransi hingga komponen penting asuransi. Sempat juga disinggung seputar apa itu premi, polis serta klaim. Sekarang saatnya memahami tentang bagaimana cara untuk melakukan klaim asuransi apabila resiko tersebut ternyata hadir dan menimpa pihak yang mendaftar asuransi.

Sebenarnya cara klaim asuransi berbeda-beda untuk setiap penyedia asuransi maupun jenis asuransi yang diikuti. Pasalnya ada mekanisme yang berbeda hadir untuk asuransi yang berbeda.

Seperti misalkan klaim asuransi jiwa ini tentu berbeda dengan cara klaim asuransi kesehatan atau asuransi pendidikan misalnya. Dalam sesama jenis asuransi jiwa sendiri, ada berbagai pilihan asuransi yang mungkin juga memiliki mekanisme klaim yang berbeda.

Untuk itu sebaiknya pahami lebih dahulu mengenai bagaimana mekanisme klaim bagi pendaftar asuransi pada pihak penyedia asuransi yang digunakan. Jangan sampai terjadi kesalahan mekanisme klaim yang justru malah menyebabkan kerugian baru.

Itulah beberapa hal seputar asuransi yang harus dipahami sebelum mendaftar asuransi. Mulai dari pengertian asuransi, komponen penting dalam asuransi sampai dengan mekanisme pengajuan klaim. Jadi bagaimana? Sudah siap mendaftar asuransi yang sesuai dengan kebutuhan? Tak ada salahnya melakukan survey lebih dahulu untuk menentukan asuransi yang paling tepat dan sesuai.