Beranda Teknologi Cara Buat Status Video WA Durasi Panjang Lebih dari 30 Detik

Cara Buat Status Video WA Durasi Panjang Lebih dari 30 Detik

Membuat status video panjang di Whatsapp
Tangkapan layar aplikasi GIF Maker

Ingin tahu bagaimana caranya agar dapat membuat status video di WhatsApp (WA) berdurasi panjang atau lebih dari 30 detik?. Pada artikel ini kami akan bahas beberapa cara yang paling mudahnya.

Fitur status di WA awal mulanya diperkenalkan lewat Instagram. Karena mendapat respon positif dari penggunanya, hingga akhirnya semua produk dari Facebook memiliki fitur status serupa. Termasuk diantaranya adalah Instagram, Whatsapp dan Facebook sendiri.

Tetapi satu-satunya perbedaan dalam WhatsApp adalah penggunanya dapat memposting video yang panjang durasinya bisa 30 detik, sedangkan batas video untuk platform lain hanya 15 detik.

Tetapi kenyataannya, seperti yang kita rasakan saat ini, 30 detik saja masih tidak cukup untuk mengutarakan perasaan lewat status video.

Jadi, masalahnya adalah, bagaimana kita bisa mengunggah video yang durasinya lebih panjang dan tentu saja saja bisa melewati batas 30 detik?

Ada dua cara sederhana yang bisa kita gunakan, diantaranya adalah:

Potong Video Durasi Panjang Jadi Per 30 Detik

Trik ini sebenarnya adalah yang paling banyak digunakan oleh orang, kamu bisa melakukannya secara manual atau bisa pula menggunakan bantuan aplikasi Android.

Melakukannya secara manual sebenarnya tidak terlalu sulit karena tidak seperti platform lain, WhatsApp memungkinkan kita memilih 30 detik dari video yang durasinya lebih dari itu.

Kamu cukup memposting 30 detik pertama, lalu dilanjutkan dengan potongan 30 berikutnya hingga totalnya 60 detik sebagai status ke-2 dan seterusnya sampai akhir video.

Jika kamu tidak ingin repot-repot memangkas video satu per satu, maka dapat menggunakan bantuan dari aplikasi bernama WhatsCut Pro+.

Aplikasi ini tersedia di PlayStore yang bisa kamu pasang di HP kamu untuk memotong video berdurasi panjang menjadi potongan 30 detik yang lebih kecil. Hasilnya sama saja dengan manual, hanya mengotomatiskan proses dan menghemat sedikit waktu.

Konversi video ke GIF

Batas 30 detik hanya berlaku untuk video, bukan pada foto dan GIF. Video yang berdurasi panjang bisa kita ubah menjadi format gambar GIF (Gambar bergerak), lalu mengunggahnya ke status WA.

Jadi, video yang berdurasi panjang tadi akan kita ubah menjadi bentuk gambar yang bergerak dengan satu file saja, tanpa banyak potongan-potongan.

Meskipun ada beberapa aplikasi di Playstore yang memiliki fungsi serupa, kalian bisa menggunakan aplikasi GIF Maker karena penggunaannya yang mudah dan ratingnya juga bagus..

Tetapi satu hal yang perlu diperhatikan di sini adalah Kersabaran, karena untuk mengubah video menjadi GIF membutuhkan waktu dan biasanya ukuran file GIF-nya juga akan menjadi lebih besar, sehingga juga akan memerlukan waktu lebih lama untuk mempostingnya.

Jika kamu menggunakan ponsel Android yang memiliki prosesor rendah, ada kemungkinan akan mengalami hank atau bahkan WhatsApp berhenti bekerja. Selamat mencoba, semoga artikelnya mudah dipahami.