Beranda Unik Melihat Gaya Percintaan Seseorang dari Panjang Jempolnya

Melihat Gaya Percintaan Seseorang dari Panjang Jempolnya

Salah satu topik yang tidak pernah ada habisnya dan selalu menarik perhatian untuk dibahas adalah tentang percintaan. Namun tahukah kamu, tipikal dasar atau gaya percintaan seseorang ternyata juga bisa diketahui hanya dari melihat panjang pendeknya jempol. Panjang rasio antara separuh jempol bagian atas dan separuh bagian bawahnya dapat menunjukkan ciri kepribadian dasar seseorang, terutama dalam hal percintaan.

Rahasia percintaan
Rasio Panjang jempol bagian atas dan bawah

Dengan mengamati gambar diatas, samakanlah dengan bentuk jari jempol tangan milikmu. Kemudian baca hasil “penerawangannya” dibawah ini:

A. Separuh jempol bagian atas lebih panjang dari bawahnya

Kamu tipikalnya orang yang setia dan penuh gairah. Setelah kamu jatuh cinta dengan seseorang, kamu pasti selalu terbayang – bayang wajahnya siang malam dan cenderung obsesif. Hal – hal lain seperti bekerja atau belajar mungkin akan terabaikan. Jika pacar kamu telat membalas pesan atau jarang bertemu, mungkin kamu bisa menjadi edan (baca: marah besar) dan akan coba meneleponnya hingga berkali – kali. Hati – hati, bisa saja sikap kamu yang demikian malah hanya akan membuatnya takut dan semakin menjauhi kamu.

B. Separuh jempol bagian atas dan bawah memiliki panjang yang sama

Kamu suka merencanakan segala sesuatu dari awal dan melaksanankannya dengan cara khusus, yang membuat kamu dapat mencapai tujuan dengan mudah. Dalam menghadapi suatu hal, kamu orangnya bersikap kalem dan tenang termasuk dalam hal percintaan juga. Kamu bisa menilai perasaan si doi secara objektif. Kamu tidak akan membiarkan emosi menguasai diri kamu. Namun karena pengaruh dari sifat ketenangan kamu tersebut, sepertinya cukup sulit untuk bergerak cepat dalam suatu hubungan percintaan. Paling kamu hanya akan berakhir dalam hubungan yang ambigu.

C. Separuh jempol bagian bawah lebih panjang dari bagian atas

Kamu oranganya dapat dipercaya dan bisa diandalkan oleh orang – orang sekitar kamu. Kamu juga memiliki ketrampilan pengamatan (observasi) yang bagus. Kamu sering menghabiskan banyak waktu untuk memikirkan banyak hal dan bergerak secara perlahan – lahan. Dalam hal percintaan juga sama. Bahkan jika kamu sedang naksir seseorang, kamu mungkin akan lebih memilih menahan perasaan. Sangat mudah bagi kamu untuk melewatkan suatu perubahan karena kamu sadar betul dengan wajah – wajah orang lain.