Beranda Kesehatan Efek Buruk Minum Air Es Disaat Udara Panas

Efek Buruk Minum Air Es Disaat Udara Panas

Disaat udara diluar terasa sangat panas, kebanyakan orang pasti akan bergegas membuka lemari es dan meneguk segelas air es untuk memuaskan dahaga. Tapi tahukah anda bahwa kebiasaan seperti ini ternyata salah, para ilmuan memperingatkan bahwa efek yang diterima pada tubuh manusia sebenarnya sama sekali berbeda. Yakni tubuh akan bekerja terlalu keras dan menggunakan lebih banyak energi untuk mengatur suhu tubuh sehingga berdampak pula pada masalah pencernaan dan penyerapan nutrisi.

Ilustrasi: Minum segelas air es (Image Source)

Menurut para ilmuan, hasil dari proses ini adalah kehilangan cairan dan tubuh malah menjadi semakin panas. Dengan kata lain air dingin tersebut malah akan memperlambat proses pencernaan, mempersempit aliran darah dan memperlambat hidrasi. Jika anda langsung meneguk minuman dingin setelah makan, ada kemungkinan besar akan terkena penyakit flu, apalagi jika udara diluar sedang panas.

Kebiasaan buruk ini akan mempengaruhi sekresi air liur dan mengurangi kekebalan tubuh, sehingga apa efeknya? Seseorang akan menjadi lemah dan mudah terserang penyakit. Air yang baik dikonsumsi oleh tubuh adalah air yang memiliki suhu ruangan (tidak terlalu dingin dan juga tidak terlalu panas). Dengan mengubah pola kebiasaan minum air ini, anda akan merasakan adanya peningkatan kesehatan drastis dalam sistem pncernaan dan tubuh akan menjadi lebih sehat serta memiliki daya tahan yang kuat.

Apapun itu yang dikonsumsi secara berlebihan pasti akan berdampak buruk terhadap kesehatan secara keseluruhan, tak terkecuali kebiasaan minum air es yang sudah lumrah dilakukan oleh masyarakat modern saat ini. Jika anda selalu menginginkan tubuh yang sehat dan umur lebih panjang, maka bangunlah niat yang kuat untuk mengubah gaya hidup menjadi lebih baik.