Beranda Kesehatan 7 Mitos Tentang Kanker yang Banyak Dipercaya Orang

7 Mitos Tentang Kanker yang Banyak Dipercaya Orang

Dewasa ini, kanker telah dipercaya oleh banyak orang sebagai salah satu penyakit paling berbahaya dan paling mematikan yang masih terus merenggut ribuan nyawa setiap tahunnya. Kanker sendiri sebebenarnya adalah suatu kondisi dimana sel-sel biang kanker berkembang biak pada tingkat yang abnormal dalam tubuh. Hal ini pada gilirannya akan menyebabkan tumor yang berdampak pada kerusakan jaringan dan organ-organ dalam tubuh.

Simbol kanker
Pita lipat simbol kanker

Penyakit mematikan ini dapat memengaruhi orang-orang dari segala usia dan jenis kelamin. Dalam banyak kasus, penyakit ini bisa berakibat fatal atau menyebabkan kerusakan organ tubuh secara permanen. Penderita kanker di seluruh dunia terus mengami kenaikan akhir-akhir ini, sebagai akibat dari pola gaya hidup masyarakat yang sudah banyak berubah dan cenderung semakin buruk.

Beberapa penyebab utama kanker diantaranya merokok, paparan bahan kimia tertentu dan diet yang tidak sehat juga dapat memicu tumbuhnya sel kanker. Namun ada juga penyebab lain kanker yang sebagian besar dari kita mungkin tidak menyadari. Sama halnya seperti jenis penyakit-penyakit lainnya, kanker juga diselimuti dengan mitos-mitos atau kepecayaan masyarakat dan fakta-fakta yang sudah diautentikasi. Berikut ini beberapa mitos umum yang beredar berkaitan kanker yang tidak harus Anda percayai:

Mitos #1

Banyak orang mengatakan bahwa kanker adalah suatu penyakit yang harus “dilawan” agar bisa “menang” atau sembuh. Namun pada kenyataannya, seringkali kanker adalah suatu penyakit yang diluar kendali pasien.

Mitos #2

Banyak orang percaya bahwa tidak ada hal yang bisa dilakukan untuk mencegah terkena penyakit kanker. Namun pada kenyataanya, menjalani pola hidup sehat dan menghindari segala hal yang tidak baik bagi kesehatan pasti dapat membantu mencegah terkena kanker.

Mitos #3

Bertentangan dengan keyakinan banyak orang bahwa superfood tertentu dapat membantu menyembuhkan kanker. Namun sebenarnya makanan-makanan seperti ini hanya dapat membantu mengontrol gejalanya saja dan tidak sepenuhnya menyembuhkan kanker.

Mitos #4

Secara luas diyakini bahwa kanker adalah penyakit turun temurun. Namun faktanya meski sebagian besar anggota keluarga menderita kanker, bukan berarti Anda juga akan mengalami nasib yang sama.

Mitos #5

Bertentangan dengan mitos umum yang sudah beredar, bahwa kanker seringkali diidentikan dengan kematian. Faktanya, berkat kemajuan ilmu medis sekarang ini, telah banyak jenis kanker-kanker tertentu yang benar-benar bisa disembuhkan sesara total.

Mitos #6

Banyak orang percaya bahwa teh hijau dapat mengobati kanker. Namun faktanya meskipun teh hijau sebenarnya memang menyehatkan, belum ada studi penelitian yang membuktikan secara konkret bahwa teh hijau memang benar-benar dapat mengobati kanker.

Mitos #7

Ada lagi kepercayaan umum yang mengatakan bahwa hanya orang-orang dengan kulit halus dan putih saja yang rentan terhadap kanker kulit. Namun faktanya, semua orang dengan kondisi kulit apapun tetap memiliki risiko terkena kanker kulit.