Beranda Kesehatan Macam-macam Penyakit Menular Berbahaya yang Harus Diwaspadai

Macam-macam Penyakit Menular Berbahaya yang Harus Diwaspadai

Ilustrasi gambr orang sakit
Ilustrasi gambr orang sakit

Semua orang, termasuk Anda, pasti pernah mengalami sakit. Umumnya, sakit yang diderita adalah akibat penyakit yang masuk ke dalam tubuh. Penyakit sendiri bermacam-macam, ada yang tidak menular, dan ada pula jenis penyakit menular yang patut diwaspadai.

Penyakit bisa menular lewat media yang bermacam-macam, salah satunya adalah lewat udara. Penyakit biasa disebabkan oleh bakteri atau virus, mikroorganisme merugikan inilah yang terbang lewat udara dari satu penderita ke orang lain, sehingga menyebabkan orang tersebut terjangkit penyakit yang sama.

Apa Saja Jenis Penyakit Menular?

Berikut ini adalah beberapa jenis penyakit menular yang patut untuk diwaspadai karena akibatnya yang cukup buruk bagi kesehatan tubuh.

Influenza

Anda pasti pernah terserang flu, bukan? Kebanyakan orang menyebutnya sebagai pilek. Penyakit ini disebabkan oleh virus influenza. virus influenza terbagi menjadi 3, yaitu A, B, dan C. Virus influenza A dan B dapat menyebabkan epidemik musiman. Sementara, virus influenza tipe C tidak meyebabkan epidemic dan memberikan gejala lebih ringan.

Penyakit ini memiliki beberapa gejala, seperti tenggorokan terasa perih/sakit, demam, sampai hidung mengeluarkan cairan. Gejala-gejala tersebut akan terjadi selama beberapa hari dan hilang dengan sendirinya.

Gejala tersebut akan hilang, karena tubuh mempunyai kemampuan untuk menghilangkan bakteri dan virus melalui sistem pertahanan tubuh. Namun, sistem pertahanan ini sangat bergantung pada kondisi tubuh. Jadi, jika kondisi tubuh baik, virus akan cepat dimusnahkan. Sebaliknya, jika kondisi tubuh lemah, virus akan mudah menyebar .

Biasanya, ketika gejala tersebut hilang badan akan terasa lemas dan lemah. Hal ini dikarenakan, setelah masa penghancuran bakteri dan virus, tubuh memerlukan waktu untuk memperbaiki kerusakan-kerusakan yang telah terjadi. Tidak heran, jika pemulihan tersebut berimbas pada kondisi badan yang lemas.

Penyakit ini belum ada obatnya, satu-satunya hal yang harus Anda lakukan saat terjangkit flu adalah meningkatkan daya tahan tubuh dengan cara mengkonsumsi vitamin C, minum air putih dan banyak-banyak beristirahat.

Virus influenza menular melalui udara. Biasanya, virus akan keluar seiring dengan bersin yang terjadi pada seorang penderita flu dan virus yang keluar ini akan menghinggapi orang lain. Flu biasa memang tidak berbahaya, tapi ada beberapa jenis flu yang cukup mematikan, seperti flu burung atau flu babi yang memang menyerang sistem pernafasan.

Demam berdarah

Penyakit ini memang masih menjadi momok di masyarakat. Hal ini tak lain karena banyak sekali orang yang meninggal karena jenis penyakit menular yang satu ini. Virus yang ditularkan lewat perantara nyamuk Aedes aegypti ini menyerang trombosit yang ada di dalam darah.

Gejala penyakit ini hampir mirip dengan influenza. Penderita akan demam tinggi terus menerus selama beberapa hari, muncul bercak merah pada kulit, bahkan akan terjadi pendarahan (mimisan atau muntah darah) bila sakit demam berdarah ini sudah sangat parah. Demam berdarah dengue atau sering disebut DBD ini menjadi sangat berbahaya karena gejalanya yang mirip demam biasa.

Saat demam menurun, umumnya orang mengira kalau demam yang mereka alami hanyalah gejala flu biasa. Padahal, di saat inilah sebenarnya trombosit mereka tengah digerogoti dari dalam. Oleh karena itu penangan penderita DBD secara cepat sangatlah diperlukan untuk menyelamatkan jiwa penderita.

Hepatitis

Jenis penyakit menular lainnya adalah hepatitis. Penyakit yang menyerang organ hati ini terdiri dari 3 macam berdasarkan jenis virusnya, yaitu hepatitis A, B, dan C. Namun, dari ketiga jenis penyakit tersebut, hepatitis B adalah yang paling membahayakan. Bahkan, virus hepatitis B disebut-sebut sebagai virus yang 100 kali lebih ganas dari HIV (penyebab AIDS yang mematikan).

Penyakit akut ini akan menyebabkan peradangan hati, muntah, penyakit kuning. Hepatitis B kronis pada akhirnya akan menyebabkan sirosis hati dan kanker hati. Apabila gejala ini sudah terlihat, dengan kemoterapi pun sulit disembuhkan. Untuk itu cara yang tepat adalah mencegah penyakit ini datang dengan vaksinasi.

Hepatitis ini menular lewat berbagai macam cara, misalnya dari ibu pada bayi yang ia lahirkan, lewat hubungan seksual, penggunaan jarum suntik bersama-sama, atau transfusi darah.

Diare

Diare masih menjadi masalah kesehatan di kawasan Asia Tenggara. Penyakit ini menjdi salah satu penyebab kematian empat sampai lima juta balita di dunia. Setengah dari keatian anak-anak di Asia tenggara diakibatkan oleh diare dan infeksi saluran pernapasan.

Paling sedikit ada 20 bakteri, virus, dan protozoa yang berkembang biak didalam saluran pencernan manusia. Bakteri, virus dan protozoa tersebut akan keluar bersama feses, transit di lingkungan, dan akhirnya menyebabkan diare pada inang yang baru.

Bagi orang dewasa, diare mungkin tidak terlalu membahayakan. Tapi, jenis penyakit menular ini kadang cukup mematikan bagi balita yang tubuhnya relatif sangat lemah.

Diare disebabkan oleh bakteri atau virus yang bisa ditularkan lewat udara, makanan, atau air. Gejala diare yang paling mudah diketahui adalah ingin buang air besar terus menerus. Buang air besar pun bukan seperti biasanya, tapi kotorannya lebih cair atau bahkan hanya berupa cairan.

Karena itulah orang yang diare akan menderita dehidrasi atau kekurangan cairan. Meminum air yang banyak sangatlah dianjurkan agar cairan tubuh tetap terjaga.

Penyakit Kulit

Ada bermacam-macam penyakit kulit yang mungkin sudah tidak asing di telinga kita. Contohnya saja panu. Panu merupakan salah satu jenis penyakit yang ditakuti banyak orang, baik pria maupun wanita. Meskipun penyakit ini tidak terasa sakir, namun sangat berdampak pada penampilan. Apalagi jika panu tersebut muncu di bagian wajah, pasti merasa malu ketika bertemu dengan orang.

Panu pada kulit dikarenakan oleh adanya jamur Malassezia Furfur. Pada umumnya, panu menyukai kondisi udara lembab dan panas. Biasanya panu tumbuh di daerah yang menghasilkan banyak keringat, misal leher, perut, atau dada. Jamur-jamur ini muncul karena kurangnya kebersihan tubuh.

Tanda-tanda terkena panu adalah timbulnya bercak putih. Warna panu juga tergantung pada warna kulit, karena ada pula panu yang berwarna cokelat atau bahkan kemerahan. Bila Anda bersentuhan dengan penderita panu, Anda bisa saja tertular penyakit ini.

Penyakit akibat jamur ini sebenarnya tidak terlalu berbahaya. Tapi, jika Anda memiliki panu, tentu hal ini sangatlah memalukan.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengobati panu membandel. Mulai dari penggunaan salep kulit yang mengandung selenium sulfide sampai salep sllylamine bisa menjadi pilihan terbaik mengobati panu.

AIDS

Siapa yang tidak tahu dengan penyakit AIDS? Penyakit tersebut seakan tidak asing lagi ditelinga setiap orang. Masyarakat di seluruh dunia memang sudah tidak asing lagi dengan sepak terjang penyakit mematikan ini.

Penyakit AIDS dianggap sebagai penyakit mematikan yang sampai saat ini belum ada obatnya. masyarakat di dunia memang sudah mengetahui sepak terjang penyakit tersebut selama ini. Disini kita akan lebih mengetahui lebih jauh mengenai penyakit yang terkenal mematikan ini.

AIDS merupakan sebuah singkatan dari Acquired Immune Deficiency Syndrome. Penyakit ini disebut AIDS karena merupakan tahapan terakhir dari HIV. HIV (Human Immunodeficiency Virus) memang penyebab timbulnya penyakit ini.

Penyakit yang disebabkan virus HIV ini menyerang pertahanan atau kekebalan tubuh manusia. Sampai saat ini belum ada obat yang benar-benar bisa menyembuhkan penderita AIDS.

Jenis penyakit menular ini bisa menjangkiti siapa saja. Penularannya melalui seks bebas, pemakaian jarus suntik bersama-sama, transfusi darah, atau pertukaran cairan tubuh yang lain.

Nah, sekarang sudah tahu kan beberapa penyakit menular dan gejalanya. Semoga dengan adanya informasi tersebut, Anda bisa mencegah diri agar tidak terserang penyakit menular.