Beranda Kesehatan Jangan Abaikan, 3 Kondisi di Wajah Ini Menandakan Hati Bermasalah

Jangan Abaikan, 3 Kondisi di Wajah Ini Menandakan Hati Bermasalah

Tanda hati bermasalah
Bibir jadi lebih hitam dan gelap

Liver atau hati memiliki fungsi salah satunya adalah untuk mengeluarkan racun dalam tubuh, jadi jika hati mengalami masalah, dampaknya juga bisa berpengaruh terhadap beberapa area di wajah yang bisa kita amati langsung.

Hati adalah organ yang sangat penting dalam tubuh fungsi utamanya adalah untuk menghilangkan racun berlebih. Efeknya bisa sangat buruk jika organ hati mengalami masalah karena saat itu toksin akan menumpuk secara berlebihan dalam tubuh, menyebabkan efek buruk pada kesehatan secara keseluruhan.

Bahkan saat ini, jumlah orang yang mengalami penyakit hati juga kian meningkat, terutama penyakit yang berkaitan seperti hati berlemak, hepatitis, sirosis. Berikut ini gejala paling awal yang bisa menandakan hati bermasalah.

Jika hati dalam kondisi tidak baik, 3 area di wajah ini akan menjadi “gelap”, tidak seperti biasa sebelumnya. Mari dilihat, apakah Anda memiliki tanda-tandanya atau tidak:

Bibir jadi gelap

Ketika melihat bibir, jika mendapati warnanya jadi lebih gelap dari biasanya, hal ini menyiratkan bahwa fungsi hati sedang bermasalah, yang menyebabkan detoksifikasi tidak lancar. Toksin tidak diekskresikan dan akan memengaruhi hormon internal. Akibatnya, ketika ada masalah di hati, aliran darah juga tidak lancar, bibir akan menjadi gelap.

Kulit wajah menjadi gelap

Poin penting lainnya pada orang dengan fungsi hati yang sedang mengalami masalah, adalah ekspresi atau rona wajah yang menjadi gelap lebih dari biasanya, serta tampak sangat kusam.

Seringkali orang dengan sirosis atau hepatitis akan mengalami kondisi ini. Pada saat itu, wajahnya tidak hanya menjadi gelap, tetapi kulit dan matanya juga akan menjadi lebih kuning

Jika mengalami gejala ini, Anda tidak boleh mengabaikannya begitu saja, segera ambil inisiatif untuk mencari pertolongan medis yang berkompeten.

Banyak komedo di hidung

Kondisi hidung dengan banyak komedo dapat secara implisit mengindikasikan bahwa hormon Anda mengalami masalah. Secara khusus, semakin banyak komedo yang muncul, semakin besar pori-pori terbuka dan hal ini juga bisa terkait dengan hati.

Metabolisme yang buruk dari limbah hati akan memperlebar pori-pori. Hal ini menyebabkan lebih banyak komedo di hidung.