Beranda Lainnya Baca Doa Ini Agar Hati Lebih Tenang dan Tidak Mudah Galau

Baca Doa Ini Agar Hati Lebih Tenang dan Tidak Mudah Galau

Do'a agar tidak mudah galau
Do’a agar tidak mudah galau

Setiap orang pasti pernah merasa galau, suatu kondisi dimana hati dan pikiran sedang kacau tidak menentu karena  masalah tertentu dalam kehidupan sehari-hari, baik yang disadari maupun tidak disadari. Berbagai problematik kehidupan tersebut tentu akan menjadi beban pikiran sekaligus tekanan batin tersendiri yang membuat hidup menjadi kurang atau tidak bersemangat.

Terlalu lama memendam perasaan negatif tidak hanya berdampak secara psikologis saja, melainkan juga bagi kesehatan tubuh fisik secara keseluruhan. Seringkali penyakit-penyakit yang kita alami mulai dari yang ringan hingga berat, disebabkan oleh problem psikologi awalnya. Contoh misalnya, saat seseorang tengah frustasi maka daya tahan tubuhny akan melemah. Hal ini akan memicu penyakit ringan seperti panas dingin atau meriang, dan jika dibiarkan terlalu lama akan menyebabkan penyakit gagal fungsi jantung bahkan hingga kanker. Contoh lainnya, seseorang yang banyak merasakan kesedihan dalam hidup biasanya di bagian dada akan terasa sakit atau seperti ada tekanan.

Beberapa cara untuk mencegah atau paling tidak meminimalisir perasaan galau adalah dengan menghindari segala macam pemicunya, introspeksi diri sekaligus juga mengoreksi diri dari setiap kesalahan yang ada. Jika Anda merupakan tipe orang yang mudah terpancig secara emosi, maka latihlah diri secara perlahan dan konsisten sampai menjadi lebih sabar serta ikhlas menerima kenyataan dan akan lebih baik jika mampu mengalihkan kenyataan tersebut menjadi energy positif penyemangat hidup. Jika Anda galau karena ada suatu tanggungan atau masalah tertentu yang belum terselesaikan, maka tingkatkanlah energi semangat dan upaya guna mewujudkan target yang diinginkan.

Dalam agama kita juga diwajibkan agar selalu berusaha dan berdo’a kepada Allah SWT memohon segala kemurahan-NYA. Nah, untuk mengatasi perasaan galau yang Anda alami, silahkan amalkan do’a berikut ini. Insyaallah jika dibaca secara khusuk dan ikhlas, Insyaallah Anda akan segera terbebas dari berbagai macam masalah hati dan pikiran. Amin…

“Allohumma inni a’udzu bika minal hammi wal hazan
waa’udzu bika minal ‘ajzi walkasali
wa a’udzubika minal bukhli wal jubni
wa a’udzu bika min gholabatiddain wa gohrir rijal”

Artinya :

Ya Allah, aku berlindung kepadamu dari rundungan sedih dan duka,

aku berlindung kepada-Mu dari sifat lemah dan malas,

aku berlindung kepada-Mu dari sifat kikir dan penakut,

 aku berlindung kepada-Mu dari beban hutang dan penindasan orang.

Secara umum amalan di atas tidak hanya berguna untuk menyingkirkan perasaan galau saja, tetapi juga dapat menghilangkan rasa khawatir tidak menentu, tidak bersemangat (lemah), duka, malas, kikir, perasaan ditindas orang lain, dan beban pikiran karena hutang. Silahkan baca amalan di atas sebanyak dan semampu Anda, terutama jika sehabis sholat lima waktu.