Beranda Kesehatan Herbal Kurangi Kolesterol hingga Turunkan Berat Badan, 5 Khasiat Jus Seledri

Kurangi Kolesterol hingga Turunkan Berat Badan, 5 Khasiat Jus Seledri

Jus seledri
Jus seledri

Seledri yang memiliki nama ilmiah Apium Graveolens, adalah salah satu sumber makanan nabati yang paling bergizi dan sehat. Seledri dapat dikonsumsi mentah sebagai suplemen kesehatan yang berkhasiat banyak.

Jus seledri murni tanpa tambahan bahan lain memiliki manfaat penyembuhan dan regenerasi yang unik. Dalam segelas jus seledri yang kita konsumsi mengandung berbagai nutrisi dan semua mineral esensial, vitamin, sumber energi, dan antioksidan, yang membantu mengatur fungsi alami serta optimalisasi tubuh secara kolektif.

Berikut kami rangkum daftar manfaat kesehatan dari mengonsumsi jus seledri setiap hari:

Detoksifikasi dan Pembersihan Tubuh

Jus seledri adalah detoxifier dan pembersih internal yang baik untuk tubuh. Selain menghidrasi dan bersifat alkali, banyak nutrisi terkandung dalam segelas jus seledri, terutama bermanfaat dalam membersihkan ginjal dari toksin atau racun berbahaya.

Jus seledri bahkan direkomendasikan untuk pengobatan batu ginjal. Selain itu, juga bisa menjadi diuretik yang kuat untuk menghilangkan kelebihan berat air dari tubuh, dan karenanya, membuang racun dengan lebih efektif.

Menyehatkan Kulit

Jus seledri kaya akan niasin, vitamin A, B, C, K, dan folat, yang penting untuk memperbaiki kerusakan kulit, dan menjaga kulit kita tetap sehat. Vitamin-vitamin yang terkandung di dalamnya juga membantu menutrisi dan memproduksi kolagen untuk kulit. Sehingga dampaknya akan membuat kulit tampak muda, halus, dan bebas kerut.

Menurunkan Kolesterol

Jus seledri adalah obat alami yang bagus untuk menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Di dalamnya mengandung senyawa kimia yang disebut 3-n-butylphthalide, memiliki efek positif pada pengurangan kolesterol jahat atau lipoprotein densitas rendah dalam aliran darah.

Selain juga meningkatkan sekresi asam steroid atau empedu yang juga membantu menurunkan kolesterol. Jus yang terbuat dari 2 batang seledri dapat membantu menurunkan kadar kolesterol hingga 7 poin.

Memperkuat Kesehatan Tulang

Sekilas batang seledri jika dilihat nampak seperti tulang manusia. Doctrine of Signatures, menyebutkan bahwa cara tanaman muncul menunjukkan pada bagian tubuh mana tanaman tersebut bermanfaat.

Bahkan meski tampak seperti kebetulan, seledri adalah 23% natrium, sementara tulang manusia juga 23% natrium. Jadi silakan Anda simpulkan sendiri manfaat seledri bagi kesehatan tulang kita.

Seledri sangat kaya akan silikon dan kalsium, yang membantu memperkuat dan meregenerasi tulang yang rusak. Selain itu, seledri juga diperkaya Vitamin K, yang memainkan peran penting dalam perlindungan terhadap osteoporosis dan metabolisme tulang.

Penurunan Berat Badan

Bahkan penurunan berat badanberlebih juga bisa didorong dengan mengonsumsi jus seedri secara teratur. Jus seledri sangat rendah akan kalori, namun memiliki efek mengenyangkan perut.

Resep Jus Seledri

Bahan dan peralatan:

  • 1 kepala seledri organik
  • Air bersih dan sudah disaring
  • Blender

Cara Membuatnya:

  • Cuci seledri sampai bersih.
  • Setelah itu masukkan ke mesin blender dan buat menjadi jus.
  • Minum segera untuk mendapatkan manfaat terapeutik optimalnya.

Dalam hal ini, jika rasa jus seledri mentah terlalu kuat atau kurang nyaman di mulut, Anda dapat menambahkan apel atau mentimun untuk menambah rasa. Namun ada sedikit kekurangan, keefektifannya akan sedikit berkurang.